Home / Berita / BERITA UTAMA / INVESTIGASI / Otomotif / TAG / TNI / Uncategorized

Senin, 26 Februari 2024 - 07:38 WIB

Danramil 1612-02/Komodo Hadiri Upacara Peringatan HUT ke-21 Kabupaten Manggarai Barat

Danramil 1612-02/Komodo Hadiri Upacara Peringatan HUT ke-21 Kabupaten Manggarai Barat

Danramil 1612-02/Komodo Hadiri Upacara Peringatan HUT ke-21 Kabupaten Manggarai Barat

 

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-21 Kabupaten Manggarai Barat dengan tema “Manggarai Barat Bangkit Menuju Manggarai Barat Mantap”, Lettu Inf Gede Budi Ardana, Danramil 1612-02/Komodo, turut hadir dalam upacara yang digelar pada hari Senin, 26 Februari 2024, di lapangan upacara kantor Bupati Kabupaten Manggarai Barat.

Upacara tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat dan tokoh penting, antara lain Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi S.E., Wakil Bupati Manggarai Barat, Ketua DPRD Manggarai Barat, Kapolres Manggarai Barat, Kepala Kejaksaan Manggarai Barat, Ketua Pengadilan Negeri Labuan Bajo, Sekretaris Daerah Manggarai Barat, para Asisten dan Staf Ahli Bupati, para Pimpinan OPD Lingkup Manggarai Barat, Palaksa Lanal Labuan Bajo, Danki Brimob Labuan Bajo, Direktur BUMN & BUMD Manggarai Barat, serta ibu Ketua dan ibu Wakil Ketua PKK Manggarai Barat. Turut hadir pula ibu-ibu Persit, ibu Jalasenastri, ibu Bhayangkari, dan sejumlah tokoh masyarakat, agama, dan adat Manggarai Barat.

Baca Selengkapnya  Jum'at Bersih, Babinsa dan Ibu PKK Gotong Royong Bersihkan Lingkungan

Susunan pasukan upacara terdiri dari 1 peleton Koramil 1612-02/Komodo, 1 peleton Lanal Labuan Bajo, 1 peleton Brimob Labuan Bajo, 1 peleton gabungan Basarnas, Damkar, dan Satpol PP, serta 1 kompi ASN Lingkup Manggarai Barat dan 1 kompi pelajar dari berbagai tingkatan (SMU, SLTP, SD).

Baca Selengkapnya  Babinsa Koramil 1612-03/Reo Hadiri Pelantikan Kepengurusan Baru Kwartir Ranting Pramuka Reo

Kehadiran Danramil 1612-02/Komodo dalam upacara peringatan HUT ke-21 Kabupaten Manggarai Barat menunjukkan dukungan dari TNI terhadap perayaan yang bersejarah bagi Kabupaten Manggarai Barat. Semoga semangat kebersamaan ini terus memperkuat persatuan dan kemajuan daerah ke depannya.

Share :

Baca Juga

Berita

TK Kartika IX-5 Kostrad Kenalkan Manasik Haji kepada Murid Sejak Dini

Berita

Langkah Taktis Penanganan BTS yang Tidak berijin Terlalu Berbelit Belit Pingpong Sana Sini

Berita

Polres Probolinggo Berhasil Gagalkan Pendistribusian 2 Ton Pupuk Bersubdi Secara Ilegal

Berita

Cegah Banjir Personel Kodim 1009/Tanah Laut Ajak Warga Gotong Royong Bersihkan Sungai

Berita

Kepala BNN RI, Komjen Pol Marthinus Hukom, Ajak Danrem, Dandim Dan Forkopimda Sambas Di Perbatasan Jaga NKRI dari Ancaman Narkoba

Berita

Kodim 1008/Tabalong Terima Pembagian Kaporlap dari Kasad, Meningkatkan Kenyamanan Tugas Prajurit

Berita

Tahap Kampanye Pilkada 2024, Polres Bangkalan Tingkatkan Patroli dan Penjagaan Kantor KPU dan Bawaslu

Berita

Polres Malang Salurkan Bantuan untuk Warga di Tiga Kecamatan Terdampak Banjir