Home / Otomotif / Berita / BERITA UTAMA / INVESTIGASI / Politik / TAG / Uncategorized

Kamis, 4 April 2024 - 04:50 WIB

Harapkan Partisipasi Aktif Tim Pora Untuk Pantau Orang Asing di Sumenep

Partisipasi Aktif Tim Pora Untuk Pantau Orang Asing di Sumenep

Partisipasi Aktif Tim Pora Untuk Pantau Orang Asing di Sumenep

 

SUMENEP –   Kadiv Keimigrasian Kanwil Kemenkumham Jatim Herdaus menghadiri rapat tim pengawasan orang asing Kabupaten Sumenep hari ini (3/4). Dia berharap partisipasi aktif seluruh anggota untuk memastikan orang asing di Sumenep memberikan sumbangsih positif bagi peningkatan ekonomi masyarakat Madura.

Kegiatan yang digelar di Hotel De Baghraf itu diawali dengan laporan kegiatan oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Pemekasan, Imam Bahri. Dia mengucapkan terima kasih kepada 25 instansi anggota Tim PORA Kabupaten Sumenep.

“Kegiatan ini merupakan awal dari sinergitas anggota Tim Pora Kabupaten Sumenep di tahun ini,” terangnya.

Untuk itu, Imam mengharapkan partisipasi aktif peserta rapat untuk menyampaikan pendapat dan aspirasi mengenai keberadaan orang asing di wilayah Sumenep.

Baca Selengkapnya  Jaga Kemampuan Prajurit Personil Kodim 0116/Nagan Raya Laksanakan Menembak Sernjata Ringan Triwulan II Tahun 2024

Dalam sambutannya, Herdaus mengatakan bahwa Bulan Ramadan merupakan waktu yang tepat untuk mempererat silahturahim antar anggota Tim Pora.

“Keberadaan orang asing harus benar-benar kita pastikan membawa manfaat bagi kemajuan ekonomi Sumenep dan Pulau Madura pada umumnya,” pesan Herdaus.

Herdaus mengapresiasi hasil monitoring dari di berbagai media. Karena permasalahan orang asing di Pulau Madura khususnya di Kabupaten Sumenep tidaklah signifikan.

“Hal ini menunjukan bahwa fungsi Tim Pora Kabupaten Sumenep sudah efektif untuk mencegah adanya pelanggaran hukum oleh orang asing,” pujinya.

Selanjutnya Herdaus mendorong agar Tim Pora agar memiliki peran juga dalam hal pembangunan/ peningkatan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Sumenep. Tentunya melalui tugas dan fungsi masing-masing.

Baca Selengkapnya  Danramil 1612-07/Satarmese Tinjau Lokasi Pompanisasi di Desa Iteng

“Saya mengajak seluruh anggota Tim Pora untuk menggenjot adanya investasi asing di Kabupaten Sumenep sehingga Kegiatan Ekonomi dapat meningkat,” terangnya.

Tentunya, lanjut Herdaus, hal tersebut dapat diraih melalui investasi yang sesuai dengan peraturan yang ada. Kepala Divisi Keimigrasian menyatakan bahwa Imigrasi di Jawa Timur siap menjadi fasilitator pembangunan daerah.

“Dan saya mengajak bapak/ ibu Tim Pora untuk menjadi fasilitator juga,” tutupnya.

Selanjutnya kegiatan rapat Tim Pora dimulai dengan pemaparan materi dari Kepala Seksi Inteldakim, Aris Setiawan dan dimoderatori oleh Kepala Sub Seksi Teknologi Informasi Keimigrasian, Chandra Nurcholis. Kegiatan ditutup dengan foto bersama dan dilanjutkan buka bersama. (Humas Kemenkumham Jatim)

No tags for this post.

Related Posts

Share :

Baca Juga

BERITA UTAMA

Berikan Himbauan Keselamatan Berlayar Anggota Satpolairud Sambangi Nahkoda ferry

BERITA UTAMA

Prajurit Resimen Artileri 2 Marinir Ikuti Safari Pers Korps Marinir TA 2024

BERITA UTAMA

Danramil 09/Kutowinangun Kapten Cpm Aris Yulianto Minta Perangkat Sebagai Mitra Babinsa

Berita

Kanwil Kemenkumham Jatim Gandeng ITS Terima Kunjungan Lapangan Sekretariat Pansus RUU Paten

BERITA UTAMA

Babinsa Kodim 1008/Tabalong Dukung Peningkatan Ketahanan Pangan

Berita

Polisi mulai melirik kasus dugaan eksploitasi anak yang terjadi di SDN AROSBAYA 3

News

Wujudkan TNI yang PRIMA, Panglima TNI berpesan pada Upacara Bendera 17-an

BERITA UTAMA

Koramil 13/Leksono Babat Rumput Guna Mendukung Upacara Pembukaan TMMD