TNI AL. Kodiklatal. Surabaya, 08 Mei 2024-Wakil Komandan (Wadan) Kodiklatal Laksda TNI Eko Wahjono mewakili Komandan Kodiklatal (Dankodiklatal) Letjen TNI Marinir Nur Alamsyah membuka Upacara Pembukaan Dikspespa Gabungan TNI Angkatan Laut TA 2024, bertempat di Gd. Martadinata Kodiklatal, Bumimoro Surabaya. Rabu (08/05/2024).
Adapun 189 siswa Dikspespa ini terdiri dari Pelaut : 24 orang, Elektronika : 11 orang, Teknik : 28 orang, Suplay : 14 orang, Marinir : 34 orang, Kesehatan : 33 orang, Pers : 15 orang, Hukum : 6 orang, Pomal : 9 orang dan Hidros : 15 orang.
“Tujuan Pendidikan Spesialisasi Perwira (Dikspespa) ini adalah untuk mendidik dan membekali para Perwira menjadi Prajurit Pejuang Sapta Marga yang memiliki kesamaptaan jasmani serta profesionalisme matra laut dengan pengetahuan dan keterampilan teknis sesuai dengan Korps masing-masing, sehingga diharapkan mampu melaksanakan tugas sebagai Perwira Divisi di KRI, Komandan Kompi dan Staf Batalyon maupun jabatan setingkat pada satuan penugasan yang lain”, jelas Laksda TNI Eko Wahjono saat membacakan amanat Dankodiklatal.
Ini artinya, sebagai Perwira Pertama yang telah memiliki pengalaman di berbagai medan penugasan, utamanya di lingkungan satuan operasi baik di KRI maupun pasukan. Para Perwira sudah berperan sebagai pemimpin dan manajer pada unit-unit terkecil di Satuan Kerja (Satker) masing-masing.
Di samping itu, Wadan Kodiklatal mengungkapkan bahwa, tuntutan kemampuan selaku pemimpin dan manajer tersebut, mempersyaratkan pengembangan diri yang harus dilakukan sejak dini, karena pendidikan yang diperoleh secara formal tidak pernah lengkap untuk menjawab tantangan penugasan. Pengembangan diri ini, mencakup dua hal penting yang sangat mendasar yaitu peningkatan kadar kualitas moral dan profesionalisme.
No tags for this post.